Video Dokumenter : Baleendah Park




Ada banyak cara bagi kamu untuk dapat menyampaikan pendapat, gagasan, dukungan, hingga kritik, terlebih di era digital seperti saat ini. Kamu dapat menyampaikan aspirasi kamu melalui kanal-kanal social media, hingga website berita. Sayangnya, terkadang masih banyak kita jumpai kritikan-kritikan yang disampaikan tidak disertai dengan "action" terlebih dahulu. Lebih simple nya, hanya  bisa mengkritik tanpa berbuat.

Beberapa waktu lalu kami mendapat kiriman sebuah video dokumenter yang dibuat oleh Agung Permana & Whegi Mahendra. Mereka berdua adalah skateboarder asal Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Indonesia, yang telah berusaha "bersuara" melalui tindakan dan karya untuk menyampaikan aspirasi dirinya dan komunitasnya yang dikemas apik dalam balutan Film Dokumenter.


Film dokumenter yang berjudul "BALEENDAH PARK" ini adalah film yang menceritakan tentang sebuah lapangan kosong yang dulunya berfungsi sebagai lapangan  tenis. Namun karena sudah lama terabaikan, kini lapangan tersebut kerap dimanfaatkan oleh salah satu komunitas skateboard di Kabupaten Bandung yakni @baleendahskateboarding dengan menjadikannya sebagai tempat bermain skateboard atau skate park. Film ini mengangkat tentang masalah-masalah dan keresahan-keresahan yang ada di lapangan tersebut, terutama dalam segi fasilitas yang jauh dari kata memadai.

Tujuan pembuatan film ini ialah sebagai pesan bagi seluruh masyarakat, khususnya para stake holders bahwa di Baleendah ada sebuah komunitas skateboard yang lahan skate park-nya dalam keadaan kritis dan tidak layak, tidak seperti skatepark-skatepark di tempat-tempat lain.
Selamat Menyaksikan



Directed By : Agung Permana & Whegi 
Mahendra Filmed By : Agung Permana 
Edited By : Agung permana 

Music By : 
Maybeshewill - In The Blind 
Flukeminimix - Lumpurumput 
Maybeshewill - He Films The Clouds 
The XX - Intro HQ

2 comments :

  1. mantap joooonnn, thanks wonder skate

    ReplyDelete
  2. , 🌋🌋🌋🌋🌋🌋🌋🌋😂

    ReplyDelete

Copyright © WNDR. live your life likescurving